5 Cara Daftar Tapres BCA, Syarat Dan Biaya Terbaru

Tapres BCA

Tapres BCA merupakan salah satu jenis tabungan BCA yang merupakan kependekan dari tabungan prestasi. Tabungan ini bisa menjadi pilihan calon nasabah yang menginginkan suku bunga yang lebih tinggi dengan kelebihan lainnya.

Adanya jenis tabungan ini tentunya semakin memberikan pilihan bagi nasabah yang akan membuka rekening tabungan.

Namun sama seperti jenis tabungan lainnya yang untuk membukanya membutuhkan syarat dan ketentuan.

Untuk lebih memahaminya berikut penjelasan lengkap mengenai tapres BCA.

Baca Juga : Cara Cek Saldo ATM BCA Lewat HP Dan ATM

Tapres BCA

Tapres BCA

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk melakukan pengelolaan keuangan dengan baik adalah dengan menempatkan uang di bank.

Dengan menempatkan dana di bank pengelolaan uang menjadi lebih terencana apalagi jika dilakukan secara konsisten.

Tidak hanya itu dengan melakukan penyimpanan di bank akan ada keuntungan bunga yang diperoleh

Dan keamanan yang lebih terjamin karena dijamin Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Dana yang tersimpan tersebut juga dihubungkan dengan kartu ATM dan aplikasi digital banking

Yang bisa digunakan untuk melakukan berbagai transaksi dengan mudah dan praktis.

Nasabah bisa melakukan transaksi melalui mobile banking, internet banking, mesin ATM dan merchant rekanan bank.

Jika membutuhkan dana secara mendadak simpanan yang ada di bank bisa diambil dan digunakan untuk kebutuhan tersebut.

Baca Juga : Cara Buka BCA Junior, Syarat dan Biaya

Bank BCA sebagai salah satu bank swasta terbaik di Indonesia juga memberikan berbagai pilihan produk penyimpanan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Layanan penyimpanan tersebut biasanya dipilih berdasarkan fitur dan keutamaan yang tersedia, seperti limit dan bunga yang ditawarkan.

Salah satu jenis tabungan yang bisa dipilih calon nasabah adalah tapres BCA yang merupakan kependekan dari tabungan prestasi.

Jenis tabungan sangat pas dipilih nasabah yang ingin memperoleh keuntungan lebih dari dana yang disimpan di tabungan karena akan ada bunga lebih yang diberikan.

Suku bunga tersebut akan semakin tinggi berbanding lurus dengan saldo yang ditempatkan di tabungan prestasi.

Namun tidak hanya itu ada beberapa keutamaan yang akan diperoleh dari tapres BCA, yaitu sebagai berikut:

  • Laporan transaksi perbankan akan diberikan dalam laporan rekening korang yang bisa diambil langsung di kantor cabang BCA terdekat atau dikirim ke alamat nasabah.
  • Transaksi perbankan bisa dilakukan dengan mudah menggunakan layanan e-banking dari BCA.
  • Diberikan kemudahan untuk transaksi tarik tunai yang bisa dilakukan di ATM BCA, ATM prima dan jaringan mastercard yang tersebar di seluruh dunia.
  • Diberikan penunjang keamanan ketika bertransaksi dengan adanya PIN pad, PIN m-BCA, PIN ATM BCA, password key BCA dan user ID klikBCA.
  • Bisa digunakan untuk transaksi secara cashless di merchant rekanan BCA atau toko jaringan Maestro.
  • Adanya informasi transaksi dari rekening lewat SMS atau email dengan adanya notifikasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
  • Transaksi menjadi lebih simpel karena tanpa buku rekening tabungan, transaksi bisa dilakukan melalui kartu ATM tapres sebagai bukti kepemilikan rekening.

Rekening Tapres BCA

Tapres BCA

Selain memiliki suku bunga yang tinggi dan kompetitif dibanding jenis tabungan lainnya, hal menarik lain dari tapres BCA tidak adanya buku rekening tabungan.

Semua laporan keuangan yang telah dilakukan nasabah akan dikirimkan dalam bentuk rekening koran yang bisa diambil sendiri di kantor cabang BCA atau dikirim ke alamat.

Laporan transaksi keuangan dalam bentuk rekening koran tentunya menjadikan lebih eksklusif

dan pribadi apalagi dengan fitur menarik lain yang ditawarkan.

Baca Juga : Cara Menghapus Daftar Transfer BCA di M Banking

Syarat Buka Tapres BCA

Tapres BCA

Dengan berbagai keutamaan yang ditawarkan tabungan prestasi BCA pastinya banyak yang tertarik untuk membuka tabungan jenis ini.

Namun ada beberapa syarat yang harus dipersiapkan sebelumnya, berikut syarat tersebut:

  • Calon nasabah merupakan individu atau perorangan.
  • Pembukaan rekening bisa dilakukan oleh WNI maupun WNA.
  • Mengisi dan menandatangani form pembukaan rekening.
  • Membawa identitas diri berupa e-KTP/ paspor/ KITAP/ KITAS.
  • Membawa NPWP jika ada atau surat pernyataan belum memiliki NPWP untuk WNI.
  • Membawa buku tahapan lama jika ada.
  • Membawa setoran awal senilai Rp5.000.000,00.

Cara Buka Tapres BCA

Tapres BCA

Setelah melengkapi semua persyaratan, calon nasabah bisa langsung melakukan pembukaan rekening Tapres BCA, berikut langkah-langkahnya:

  1. Bawa semua persyaratan.
  2. Kunjungi kantor cabang BCA terdekat.
  3. Ambil nomor antrian bagian CS.
  4. Tunggu nomor dipanggil.
  5.  Sampaikan jika ingin buka Tapres BCA.
  6. Serahkan semua persyaratan.
  7. Isi formulir pendaftaran.
  8. Tunggu proses pembukaan rekening.
  9. CS akan memberikan kartu ATM untuk transaksi.
  10. Pembukaan tabungan prestasi BCA selesai.

Baca Juga : Cara Mengurus ATM BCA Hilang: Syarat dan Biaya

Suku Bunga Tapres BCA

Sesuai dengan penjelasan di atas jika Tapres BCA merupakan tabungan dengan suku bunga yang tinggi dibanding jenis lainnya.

Untuk lebih jelasnya berikut rincian suku bunga yang akan diperoleh dari tabungan prestasi BCA:

Nominal SaldoBesarnya Suku Bunga
<Rp10.000.000,000,00
≥ Rp10.000.000 – < Rp50.000.0000.02%
≥ Rp50.000.000 – < Rp500.000.0000,09%
≥ Rp500.000.000 – < Rp1.000.000.0000,12%
≥ Rp1.000.000.0000,20%

Biaya Admin Tapres BCA

Tapres BCA

Dalam penggunaan Tapres BCA juga ada biaya yang harus dibayarkan nasabah, berikut rinciannya:

  • Biaya administrasi setiap bulannya Rp17.000,00.
  • Biaya pajak penghasilan senilai 20% dari jumlah pajak.
  • Penarikan uang diatas nominal Rp100.000.000,00 tanpa melakukan konfirmasi dikenakan biaya sejumlah Rp100.000,00.
  • Penalti jika saldo dibawah rata-rata Rp10.000,00.
  • Biaya cek saldo di ATM BCA bebas biaya, di ATM prima dan GPN Rp4.000,00 dan di ATM Mastercard Rp5.000,00.
  • Tarik tunai di ATM BCA bebas biaya, di ATM prima dan GPN Rp7.500,00 dan di ATM Mastercard Rp25.000,00.
  • Anggaran transfer antar bank Rp6,500,00 baik di ATM BCA maupun prima dan GPN.
  • Biaya kirim uang antar bank melalui cabang BCA Rp 2.900,00 jika jaringan LLG dan Rp30.000,00 untuk jaringan RTGS.
  • Transfer tunai antar bank melalui BCA mobile Rp6.500,00.
  • Transfer tunai melalui klik BCA Rp6.500,00 via jaringan online, Rp2.900,00 via jaringan LLG dan Rp25.000,00 melalui jaringan RTGS.
  • Transfer antar rekening BCA luar kota dengan berita melalui kantor cabang BCA Rp2.000,00.
  • Penutupan rekening dikenakan biaya Rp50.000,00.
  • Penggantian atau pembuatan kartu ATM baru Rp15.000,00.

Baca Juga : Cara Mengurus Buku Tabungan BCA Hilang Dan Syarat

Limit Tapres BCA

Tapres BCA

Sebelum melakukan transaksi menggunakan tapres BCA nasabah harus memahami limit yang ditetapkan.

Limit merupakan batas transaksi yang ditetapkan untuk setiap transaksi yang dilakukan per harinya, berikut rinciannya:

Jenis TransaksiLimit
Tarik tunai melalui mesin ATMRp10.000.000,00
Setoran tunai melalui mesin ATMRp80.000.000,00
Transfer ke sesama BCA melalui mesin ATMRp75.000.000,00
Transfer tunai ke rekening BCA Valas via mesin ATMRp75.000.000,00
Transfer antar bank ke rekening bank lain via ATMRp20.000.000,00
Debit BCA melalui mesin EDCRp75.000.000,00
Transfer ke sesama BCA via BCA mobileRp75.000.000,00
Transfer antar bank via BCA mobileRp20.000.000,00
Transaksi melalui klikBCARp500.000.000,00
Transaksi melalui MyBCARp300.000.000,00

Baca Juga : Cara Bayar PBB Online BCA

Demikian pembahasan mengenai tapres BCA, semoga bisa menjadi referensi bagi calon nasabah yang ingin membuka tabungan prestasi.