Nomor referensi BCA merupakan nomor bukti keberhasilan transaksi yang telah dilakukan nasabah. Nomor ini terdiri dari kombinasi angka dan huruf unik dan akan diperoleh dari sistem setelah transaksi berhasil dilakukan.
Bagi nasabah yang sering bertransaksi menggunakan BCA mobile atau klikBCA pasti sudah familiar dengan nomor referensi
karena di data transaksi tercantum nomor ini.
Namun masih ada beberapa kalangan yang kurang memahami nomor referensi tersebut
Yang mana biasanya berujung salah mengartikan ke kode bank bca.
Apa itu Nomor Referensi BCA?
Seperti yang sudah di jelaskan di awal mengenai no referensi bca dimana nomor ini berupa kode seri yang secara otomatis tercatat di sistem bank bca kemudian dijadikan sebagai nomor untuk melacak sebuah transaksi nantinya.
Biasanya nomor Nomor Referensi itu dimasukan ke input transaksi yang akan dilaksanakan namun masih bersifat opsional alias tidak wajib.
jadi nasabah bca yang ingin mengetahui nomor referensi bca untuk lebih lanjut bisa di simak ulasan di bawah berikut.
Nomor Referensi BCA
Bank BCA merupakan salah satu bank di Indonesia yang terus berusaha
untuk memberikan produk jasa dan layanan terbaik bagi nasabahnya.
Selain bisa melakukan transaksi di kantor cabang, layanan digitalisasi perbankan juga tersedia, seperti klikBCA dan BCA mobile.
Namun dengan banyaknya layanan yang ada kadang membuat nasabah kurang memahami fitur yang tersedia,
salah satunya adalah nomor referensi.
Baca Juga : BCA Finance: Kredit Mobil, Simulasi Pembayaran & Pengajuan
Nomor referensi BCA merupakan kombinasi seri nomor dan huruf dari sistem yang diperoleh sebagai tanda berhasilnya transaksi.
Nomor referensi ini biasa disebut juga nomor identitas transaksi karena diperoleh setiap selesainya suatu transaksi.
Contoh nomor referensi yang didapatkan dari aplikasi klik BCA adalah 23G543K76H2345H8VB5H34,
dimana dengan menggunakan nomor tersebut data transaksi bisa dilacak.
Fungsi Nomor Referensi BCA
Nomor referensi bisa disebut juga dengan nomor identifikasi yang berfungsi sebagai tanda jika transaksi yang dilakukan telah berhasil.
Nomor referensi ini berguna untuk melakukan tracking atau pengecekan terhadap transaksi yang telah dilakukan.
Nomor referensi biasa disebut juga dengan kombinasi nomor dan huruf unik sebagai tanda transaksi yang sudah dilakukan.
Contoh penerapan nomor referensi ini adalah ketika seorang nasabah membutuhkan bukti transaksi yang sudah lama.
Bukti transaksi tersebut dibutuhkan sebagai tanda bukti yang wajib ada namun hanya ada nomor referensi yang tersimpan di aplikasi.
Dengan bekal nomor referensi tersebut nasabah bisa melakukan pengecekan data lengkap mengenai transaksi yang telah dilakukan.
Nasabah tinggal mendatangi kantor cabang terdekat kemudian menyerahkan nomor referensi tersebut
dan petugas bank akan memproses dan menyampaikan info data transaksi.
Contoh lainnya adalah ketika selesai melakukan transaksi transfer tunai namun struk bukti transaksi dari mesin ATM atau mesin EDC tidak keluar,
Padahal bukti transaksi sangat diperlukan.
Solusinya adalah lakukan pengecekan nomor referensi di aplikasi,
datangi kantor cabang BCA terdekat dan semua bisa teratasi.
Bersamaan dengan pengecekan nomor referensi, nasabah juga mendapatkan informasi lengkap mengenai data lainnya.
Informasi tersebut adalah tanggal transaksi, waktu transaksi, nomor referensi, bank tujuan,
nama, jumlah transfer, berita dan jenis transfer yang dilakukan.
Nomor referensi yang tercantum pada bukti transaksi berbentuk kombinasi angka dan huruf unik
yang menandakan keberhasilan transaksi yang dilakukan.
Baca Juga : BCA Mobile: 3 Cara Daftar, Aktivasi dan Limit Transfer
Cara Cek Nomor Referensi BCA
Jika nasabah dihadapkan pada keadaan dimana membutuhkan nomor referensi sebagai bukti bahwa transaksi berhasil dilakukan, tetap tenang dan jangan panik.
Bank BCA menyediakan cara untuk melakukan pengecekan nomor referensi secara mudah dengan aplikasi internet dan mobile banking yang tersedia.
Aplikasi yang bisa digunakan untuk cek nomor referensi BCA adalah BCA Mobile
dan KlikBCA yang bisa dilakukan dengan mudah dan praktis.
Namun yang perlu diingat jika batas waktu pengecekan ini adalah maksimal 30 hari,
hal tersebut berarti jika melebihi waktu tersebut maka nomor referensi tidak terlihat lagi.
Cara Cek Nomor Referensi BCA via BCA Mobile
Salah satu aplikasi online yang menjadi favorit nasabah adalah BCA Mobile,
dengan menggunakan layanan ini nasabah tidak perlu repot datang ke bank lagi.
Transaksi perbankan bisa dilakukan dengan mudah menggunakan layanan BCA Mobile
jika nasabah sudah melakukan registrasi dan aktivasi.
Pengecekan nomor referensi juga bisa dilakukan menggunakan layanan mobile banking ini,
berikut caranya:
- Pastikan jaringan internet stabil.
- Siapkan aplikasi BCA mobile.
- Pilih “m-BCA” pada menu.
- Input kode akses pada kolom.
- Selanjutnya login ke aplikasi.
- Pilih “m-transfer” di menu.
- Pilih “inbox” di menu bagian bawah.
- Akan tampil bukti transfer BCA.
- Akan tampil semua riwayat transaksi.
- Cek nomor referensi di laman tersebut.
Cara Cek Nomor Referensi BCA via KlikBCA
Layanan online lainnya yang bisa digunakan untuk pengecekan nomor referensi BCA adalah menggunakan klikBCA.
Sama seperti BCA Mobile untuk bisa menggunakan klikBCA harus melakukan langkah registrasi dan aktivasi terlebih dahulu.
Setelah layanan aktif nasabah bisa melakukan berbagai transaksi perbankan termasuk untuk cek nomor referensi.
Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk cek nomor referensi di klikBCA:
- Pastikan koneksi internet stabil.
- Buka layanan klikBCA.
- Ketikkan username ID dan password.
- Selanjutnya login untuk masuk ke aplikasi.
- Pilih “history” di menu tab sebelah kiri.
- Pilih waktu yang ingin dilacak.
- Akan tampil riwayat transaksi sesuai yang dipilih.
- Untuk melihat detail transaksi klik link sebelah kiri.
- Akan tampil riwayat transaksi, termasuk no. referensi.
Baca Juga :
Biaya Cek Nomor Referensi BCA
Untuk melakukan pengecekan nomor referensi melalui mobile banking BCA
dan klikBCA tidak ada biaya yang dibebankan kepada nasabah.
Jadi selain caranya mudah dan praktis, saldo yang dimiliki tetap aman karena tidak terpotong sedikit pun.
Demikian pembahasan mengenai nomor referensi BCA suatu kombinasi nomor serta huruf unik
yang berguna untuk mengecek transaksi yang telah dilakukan, semoga bermanfaat.