Saldo Minimal BJB: Tabunganku, Tandatama & Gold Terbaru

Saldo minimal BJB

Saldo minimal BJB termasuk salah satu yang harus kamu pertimbangkan sebelum memutuskan untuk menjadi nasabah Bank BJB.

Sebab secara khusus, BJB memang mengeluarkan berbagai macam jenis kartu dan tabungan dengan aturan saldo minimal yang berbeda beda.

Jadi Anda harus memilih mau membuat rekening yang mana dengan menyesuaikan minimal saldo yang harus dijaga setiap bulannya.

Saldo Minimal BJB

Saldo minimal BJB

Apakah Anda tahu mengenai apa yang dimaksud dengan saldo minimal Bank?

Baca juga: 2+ Cara Mengambil Uang di ATM BJB, Batas & Biaya Tarik

Saldo minimal bank adalah saldo yang harus dipelihara dan dijaga nominalnya oleh nasabah sebagai persyaratan untuk memperoleh bunga atau keuntungan tertentu, atau malah dibebaskan dari kewajiban tertentu.

Adapun mengenai minimal saldo yang diwajibkan oleh setiap Bank, jumlahnya berbeda beda tergantung dari perusahaan mana dan kategori rekening apa yang didaftar oleh seorang nasabah.

Namun meski begitu, banyak juga yang menawarkan rekening tabungan tanpa minimum saldo atau kalaupun ada, kecil nominalnya. Lalu bagaimana dengan BJB, termasuk yang syaratnya kecil atau besar?

Saldo minimal BJB yang paling umum diterapakan oleh perusahaan adalah Rp20.000, jadi saat pertama kali membuka rekening, Anda diwajibkan langsung menabung Rp20.000.

Lalu setelah itu baru bebas mau menabung berapa pun, bahkan 10 ribu juga bisa. Asalkan nantinya minimal saldo yang ada direkening adalah Rp20 K.

Saldo Minimal BJB Tabunganku

Saldo minimal BJB

Tabunganku adalah salah satu jenis tabungan yang dikeluarkan oleh BJB dengan tipe kartu ATM Silver dan di khususkan untuk penggunaan pribadi. Jadi tidak bisa untuk rekening bersama.

Baca juga: 8 Produk Bank BJB: Tabunganku, Reksadana dan BJB KPR

Kemudian, saat hendak membuat rekening BJB Tabunganku, maka Anda harus bisa memenuhi syarat saldo minimal yang harus kamu isi saat pertama kali buka rekening.

Adapun Saldo minimal BJB Tabunganku yang harus kamu isi saat awal awal adalah Rp20.000. Dan kedepanya, Anda juga harus tetap menjaga saat melakukan transaksi, diharuskan minimal ada Rp20k di rekening Anda.

Ini artinya, saat Anda tarik tunai maupun melakukan transfer, maka Anda harus menyisakan Rp20k di rekening Anda sebagai persyaratan minimal saldo yang harus dipenuhi.

Jadi seandainya Anda memiliki tabungan Rp800.000, maka Anda hanya bisa mengambil uang di ATM BJB sebesar Rp750.000.

Sisanya harus Anda tinggal direkening. Kenapa tidak 780K? Karena di sistem mesin ATM, pecahan uang terkecil yang bisa keluar hanya Rp50.000, sedangkan Rp10K ataupun Rp20K tidak ada.

Oleh sebab itu, mau tidak mau, uang yang harus ditinggal adalah lima puluh ribu.

Saldo Minimum BJB Tandamata

BJB Tandamata memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibanding Tabunganku. Mulai dari limit, jenis kartu, hingga minimal saldo juga berbeda.

Baca juga: 6+ Cara Daftar BJB Digicash Beserta Aktivasi & Manfaat

Lantas berapa minimumnya?

Saldo minimum BJB Tandamata telah ditentukan sebesar Rp25.000, dengan jumlah setoran Awal harus Rp50.000. Baru nanti setelahnya bisa menabung minimal Rp10.000.

Tandamata memang dirancang sebagai rekening dengan berbagai macam pilihan. Misalkan bisa untuk pribadi atau pun untuk digunakan sebagai rekening bersama.

Selain itu, bagi orang tua yang ingin mengajarkan anaknya menabung, juga bisa membuatkan Tandamata My Fisrt untuk anak dengan saldo minimal BJB yang relatif lebih rendah.

Jadi tinggal disesuaikan saja sesuai kebutuhan Anda. Bahkan untuk mengatur limit penarikan pun bisa Anda atur. Caranya dengan memilih jenis kartu ATM BJB yang akan dibuat.

Misalkan ingin limit rendah dengan biaya bulanan murah, maka pilih Silver. Sedangkan jika ingin limit tinggi tapi bulanan besar, maka plih yang Gold.

So, kamu pilih yang mana guys?

Saldo Minimal BJB Gold

BJB Gold merupakan jenis kartu ATM yang memiliki spesifikasi tinggi dengan berbagai macam plus minusnya.

Baca juga: Jam Operasional Bank BJB Hari Ini, Jumat Sabtu Buka?

Namun bila Anda memutuskan untuk menggunakan versi Gold, Anda akan dimudahkan dengan limit transaksi tinggi.

Mulai dari limit transfer harian yang mencapai Rp25 juta, limit tarik tunai sampai 10 juta sehari, hingga berbagai macam kemudahan lainya.

Tapi sebagai konsekuensi dari itu, pihak BJB memberikan biaya admin bulanan BJB yang paling mahal dibanding yang lain, bahkan saldo minimal yang harus terjaga juga cukup tinggi.

Dikutip dari berbagai sumber, saldo minimal BJB Gold adalah Rp250.000 dengan jumlah setoran awal yang harus dipenuhi saat pembukaan rekening adalah Rp500.000.

Baca juga: Cara Bayar PBB Di Bank BJB dan Biaya Terbaru

BJB Gold memang terkenal sebagai versi paling tinggi, jadi jangan heran bila saldo minimum yang dibebankan juga cukup tinggi.

Meski begitu, ini sebanding dengan limit limitnya yang juga di buat besar. Sebab target sasaran yang di incar oleh pihak Bank adalah mereka yang berpenghasilan tinggi.

Atau biasa disebut kaum atas, alias orang kaya yang penghasilan harianya mencapai jutaan rupiah.

Jadi kalau menyisakan uang Rp250.000 tiap kali transaksi terasa mudah, sebab jumlah uang yang ia tinggal sesungguhnya, memiliki nominal yang jauh lebih besar daripada saldo minimal yang harus dipertahankan.

Jadi tunggu apalagi guys? Kamu termasuk kaum yang mana? Dan mau pilih yang mana? Sesuaikan dengan kebutuhan yah. Bukan gengsi.