2+ Cara Klaim BPJS Di Bank BJB dan Syarat Terbaru

Cara Klaim BPJS di Bank BJB

Agar bisa melakukan cara klaim BPJS di Bank BJB, maka sebelumnya Anda harus sudah menjadi nasabah mereka dan sejak awal telah melakukan pembayaran via Bank BJB.

Apabila Anda mengajukan klaim secara online, memang seharusnya pencairanya dilakukan ke daftar Bank yang sudah dari awal digunakan sebagai media pembayaran.

Sehingga jika Anda sudah pakai BJB, maka tidak perlu ganti ganti data, jadi bisa mempercepat proses turunya dana BPJS ke rekening kamu.

Cara Klaim BPJS di Bank BJB

Cara Klaim BPJS di Bank BJB

Melakukan klaim BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan dilakukan dengan cara yang berbeda.

Baca juga: Cara Bayar PBB Di Bank BJB dan Biaya Terbaru

Jika pada BPJS kesehatan, maka ketika Anda sakit dan berobat ke tempat rujukan klinik yang tertera di kartu BPJS, maka biasanya pihak Klinik akan langsung ACC klaim.

Sehingga biaya berobatpun menjadi gratis tanpa pungutan apapun.

Adapun untuk klaim ketenagakerjaan, maka caranya tidak seperti itu. Intinya yang jelas harus menunggu kamu menganggur dahulu baru bisa mengajukan klaim.

Untuk lebih jelasnya, simak informasinya di bawah ini.

Cara Klaim BPJS di Bank BJB Via JMO

Cara Klaim BPJS di Bank BJB

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk melakukan klaim BPJS Ketenagakerjaan adalah menggunakan aplikasi yang bernama JMO.

Baca juga: 9+ Cara Mengganti MPIN BJB Mobile dan Tips Terlengkap

Jika Anda ingin menggunakan aplikasi ini, maka syaratnya saldo yang ingin dicairkan adalah kurang dari 10 juta. Jadi kalau melebihi, otomatis tidak akan bisa.

Berikut cara klaim BPJS di bank BJB via JMO:

  1. Download dan Install Aplikasi JMO di Playstore
  2. Kemudian Klik Daftar, dan isi semua langkah dengan benar sampai terverifikasi
  3. Pada halaman beranda, Klik Pop Up PENGKINIAN DATA  jika ingin mengajukan klaim
  4. Klik OK LANJUTKAN
  5. Cek formulir diri Anda, apakah sudah benar atau belum
  6. Jika sesuai, Klik SUDAH
  7. Lakukan Swafoto dengan klik AMBIL FOTO
  8. Ikuti petunjuk cara pengambilan fotonya
  9. Lengkapi Kontak Anda, dan klik SELANJUTNYA
  10. Isi Data Diri dan klik SELANJUTNYA
  11. Isi data lagi dan Klik SELANJUTNYA
  12. Lakukan pengecekan terakhir, jika sudah pas, maka klik KONFIRMASI
  13. Selamat pengajuan kamu sudah dikirim, tinggal menunggu pemberitahuan dari pihak pusat

Biasanya sih akan ada pemberitahuan untuk melakukan Video Call demi konfirmasi.

Nantinya setelah dilakukan Video Call dengan petugas BPJS, baru dalam beberapa hari kerja, akan ditransfer ke rekening BJB milik kamu.

Tapi ingat, agar masuknya ke rekening BJB, pada saat konfirmasi data, teliti lagi kalau rekening yang terdaftar adalah BJB, bukan dari Bank Lain.

Cara Klaim BPJS di Bank BJB Lewat Lapak Asik

Untuk melakukan Klaim BPJS Ketenagakerjaan di atas 10 juta, maka harus dilakukan melalui website bernama Lapak Asik. Tenang saja, website ini merupakan website resmi dari pemerintah.

Baca juga: Kode Transfer BJB Ke Mandiri dan Cara Terlengkap

Ini bisa dibuktikan dengan alamat url yang masih menjadi subdomain dari laman resmi BPJS Ketenegakerjaan.

Untuk lebih jelasnya, lihat cara klaim BPJS di Bank BJB Lewat Lapak Asik

  • Buka HP Anda atau computer Anda
  • Nyalakan koneksi Internet
  • Kemudian kunjungi situs Lapak Asik di lapakasik.bpjsketenagakerjaan.go.id
  • Isi data dasar seperti NIK, nama lengkap, dan nomor kepesertaan BPJS
  • Lalu sistem akan verifikasi data otomatis terkait kelayakan klaim
  • Setelah verifikasi dan sudah bisa diajukan klaim, maka peserta akan diarahkan ke halaman lain
  • Lantas, lengkapi data sesuai instruksi yang tampil pada layar
  • Unggah dokumen persyaratan seperti foto buku rekening, KTP, dan Kartu BPJS Ketenagakerjaan
  • Unggah dengan ukuran kecil biar berhasil (dibawah 1MB, kalau bisa sekitar 100Kb/dokumen)
  • Jika persyaratan terpenuhi, dan Anda sudah layak, maka akan menerima notifikasi berisi informasi jadwal VC dengan petugas BPJS
  • Biasanya ketika VC, petugas akan menanyakan mengenai data diri sekali lagi berikut pencocokan foto KTP dengan muka Anda
  • Bila berhasil, biasanya petugas akan memberikan info mengenai kapan dana akan cair ke BJB Anda

Cara klaim BPJS di Bank BJB mudah sekali kan?

Syarat Klaim BPJS Di Bank BJB

Segala sesuatu yang berhubungan dengan uang, maka keamananya pasti ketat.

Baca juga: 3 Cara Top Up Gopay Lewat ATM BJB Termudah & Lengkap

Nah salah satu keamanan yang biasa di lakukan adalah dengan memberikan sebuah syarat agar yang mengajukan bisa terverifikasi dengan baik.

Ini juga yang terjadi di BPJS. Yang mana kalau kalau mau klaim. Harus ada yang dipenuhi. Berikut syarat klaim BPJS di Bank BJB yang harus dipenuhi:

  • Kartu Asli BPJS Ketenagakerjaan atau Kartu Peserta Jamsostek (KPJ)
  • KTP Asli
  • KK Asli
  • Surat Pakelaring Asli
  • Buku Rekening BJB aktif
  • Foto diri terbaru
  • NPWP untuk saldo di atas Rp50 juta
  • Sudah 30 hari pasca status kepesertaan nonaktif di JMO

Jadi misalkan keanggotaanmu baru nonaktif per-tanggal 6 Oktober , maka kamu baru bisa melakukan cara klaim BPJS di Bank BJB ketika sudah tanggal 6 November.

Lama Proses Pencairan BPJS Ketenagakerjaan Di Bank BJB?

Proses pencarian BPJS Ketenagakerjaan di Bank BJB berkisar 5 hari kerja. Dengan detail 2 hari untuk menunggu VC, dan 3 hari menunggu pencairan.

Tapi apabila sedang tidak banyak yang mengajukan, maka bisa dipercepat.

Seperti pengalaman saya yang mengajukan hari Jumat, kemudian Senin VC, dan Rabu cair. Jadi kalau dihitung hitung Cuma 4 hari kerja (Sabtu dan Minggu tidak dihitung).