6+ Jenis Kartu Kredit Danamon: Limit & Fitur Terbaru

Jenis Kartu Kredit Danamon

Jenis Kartu Kredit Danamon berbeda-beda sesuai dengan fungsi dan tujuan pembuatan oleh pihak Bank terkait.

Jadi sebagai nasabah, Anda bebas memilih sesuka hati. Asalkan dapat memenuhi persyaratan yang diajukan Bank ke calon nasabahnya.

Biasanya, syarat yang diminta oleh perusahaan sangat berkaitan dengan kemampuan keuangan yang dimiliki. Misalnya menetapkan minimal gaji perbulan atau pertahun.

Selain itu, nanti letak perbedaan yang lainya berada pada limit transaksi yang bisa dilakukan oleh masing-masing kartu kredit.

Makanya, ketika mau membuat, beberapa hal diatas tidak boleh luput dari pertimbangan Anda. Justru malah harus jadi pertimbangan utama.

Daftar isi

Jenis Kartu Kredit Danamon

Jenis Kartu Kredit Danamon

Dalam artikel yang sebelumnya, admin pernah menjelaskan kalau jenis kartu kredit itu ada banyak. Bahkan jumlahnya lebih dari 5 jenis.

Baca juga: Cara Daftar Rekening Danamon Online & Syarat Terbaru

Tapi sebenarnya itu adalah hal biasa. Sebab hampir semua perusahaan perbankan memang memiliki lebih dari satu jenis kartu kredit.

Jadi bisa dibilang Danamon sebagai Bank besar juga turut mengikuti sistem Bank yang umum berlaku di Indonesia.

Tanpa berlama-lama, berikut beberapa jenis kartu kredit Danamon dan ulasan singkatnya:

  • Danamon Classic

Jenis pertama yang dikeluarkan oleh Bank Danamon adalah Danamon Classic. Kartu Kredit ini sangat cocok bagi kalian yang memiliki penghasilan minim. Sebab iuaran tahunannya juga murah.

Dikutip dari berbagai sumber, Iuran tahunan Danamon Classic hanya Rp250.000 pertahun. Atau sekitar Rp20.000 sebulan.

Untuk promonya, Danamon memberikan kesempatan cashback 1 juta jika bertransaksi ketika program onboarding cashback sedang berlangsung.

  • Danamon Gold

Jenis kartu kredit Danamon yang kedua adalah Gold. Credit card ini, satu tingkat lebih tinggi levelnya dibandingkan yang Classic.

Baca juga: 2 Cara Mengecek Primajaga Danamon & Manfaat Terbaru

Ini bisa dilihat dari nominal iuran tahunan yang mencapai Rp400.000 pertahun. Atau setara Rp33 ribu tiap bulan.

Bagi yang berkeinginan untuk memiliki kartu ini, maka harus memastikan kalau usianya di atas 21 tahun. Sebab kalau masih di bawahnya, maka bakal di tolak.

  • Danamon Visa Platinum

Jika Anda seorang yang suka dengan pelayanan, maka kartu ini cocok untuk dimiliki.

Sebab bagi siapa saja yang menjadi membernya, bakalan berkesempatan mendapatkan ruang tunggu ekslufif di Bandara yang sudah bekerja sama dengan Danamon.

Nah hal tersebut nampaknya cukup sebanding, sebab iuran tahunan yang harus dibayarkan mencapai Rp600.000 pertahun.

  • Danamon Mastercard Platinum

Satu tipe dengan Visa Platinum, pengguna kartu ini juga memiliki tagihan iuran tahunan Rp600.000 pertahun. Dan sebagai gantinya, mereka akan diberikan akses ruang tunggu ekslusif di Bandara.

Selain itu, pengguna yang merasa keberatan dengan tagihan kartu kredit. Maka bisa mengajukan pengubahan menjadi cicilan up to 36 bulan.

Kemudian bagi yang berminat memilikinya, maka pastikan kalau Anda sudah berusia di atas 21 tahun.

  • Danamon World

Pengguna jenis kartu kredit Danamon World akan mendapatkan layanan ekslusif dengan akses ke ruang tunggu yang tersebar di 1500 titik di Bandara yang ada di Seluruh Dunia.

Selain itu, dalam perjalanan bisnisnya yang berpindah-pindah, pengguna bisa mendapatkan banyak promo pengurangan harga dari restaurant dan spa yang ada di Bandara.

Lalu untuk bisa menikmati fasilitas kartu tersebut, maka Anda harus bersedia membayar iuran tahunan Rp1.200.000 per tahun. Atau setara Rp100.000 perbulan.

  • Danamon Infinite

Jenis Kartu Kredit Danamon Infinite memiliki besar iuran tahunan mencapai 1,7 juta pertahun. Tapi itu sebanding dengan penawaran yang diberikan oleh perusahaan ke nasabah yang menggunakanya.

Ada banyak kemudahan yang nanti akan kalian dapatkan.

Limit Kartu Kredit Danamon

Jenis Kartu Kredit Danamon

Limit Kartu Kredit Danamon memiliki perbedaan disetiap jenis kartunya. Tapi perbedaan tersebut tidak dijelaskan secara detail.

Baca juga: 2 Cara Daftar Tabungan Cita Citaku Danamon Terbaru

Misalkan untuk jenis kartu Kredit Danamon Classic dan Gold yang dapat menentukan limit pemakaian secara pribadi. Artinya pengguna bisa menentukan limit mereka sendiri.

Namun tentunya dengan mempertimbangkan kemampuan keuangan, sebab rata-rata pemilik Classic memiliki nominal gaji setara UMR atau lebih tinggi sedikit.

Sementara itu, untuk jenis yang lain berbeda. Misalkan limit kartu kredit Danamon World Business bisa mendapatkan limit mulai dari Rp100 juta dengan kesempatan tarik tunai mencapai 60% dari total limit.

Artinya kalau limitnya 100 juta, maka nasabah bisa menarik uang mencapai Rp60 juta.

Dari penjelasan tersebut, terlihat kalau semakin tinggi level kartu kreditnya, maka limit yang diberikan juga semakin banyak.

Fitur Kartu Kredit Danamon

Jenis Kartu Kredit Danamon

Biasanya, setiap kartu kredit memang memiliki sedikit perbedaan di fitur yang bisa dipakai. Utamanya dalam hal limit transaksi.

Baca juga: 2 Cara Mengatasi Lupa Password D Bank Danamon Terbaru

Namun dari semua itu, banyak juga kesamaan fitur yang mana tidak dimiliki oleh kartu kredit dari Bank lain.

Nah berikut ini beberapa fitur kartu kredit Danamon:

  1. Family Pack (Pengguna bisa membayar iuran tahunan lebih hemat dengan menggunakan fitur family Pack)
  2. D-Point (Yaitu sebuah poin yang akan didapat nasabah dan dapat ditukarkan dengan produk menarik)
  3. Airport Lounge (Nikmati ruang tunggu ekslusif bagi beberapa pengguna kartu kredit tertentu)
  4. Cash Advanced (Pengguna dapat menikmati layanan tarik tunai dimana saja mereka berada)

Demikian informasi mengenai jenis kartu kredit Danamon beserta beberapa informasi lainya yang tak kalah menarik.