6 Jenis Kartu Kredit CIMB Niaga dan Limit 2024

Kartu Kredit CIMB Niaga

Kartu kredit CIMB Niaga merupakan salah satu produk unggulan yang dimiliki oleh perusahaan perbankan CIMB dan biasa dimanfaatkan oleh nasabahnya untuk melakukan kredit atas suatu barang yang menjadi kebutuhanya.

Penggunaan Kartu Kredit memang masih populer, terutama di kalangan menengah ke atas.

Sebab jika diperhatikan, Credit Card memang memiliki bunga yang lebih rendah dibandingkan dengan pinjaman lainya.

Apalagi kalau dibandingkan dengan pinjol, jelas lebih murah. Hanya saja, kekurangan dari Cedit Card adalah cara pembuatanya lebih susah dibandingkan dengan pendaftaran pinjaman online.

Maka dari itu, kalau di menengah ke bawah, justru pinjol yang lebih populer. Alasanya tentu karena pendaftaran yang lebih gampang.

Kartu Kredit CIMB Niaga

Kartu Kredit CIMB Niaga

Kartu Kredit CIMB Niaga memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh keluaran Bank lain, diantaranya adalah bebas iuran tahunan selama menjadi pemegang Kartu Kredit & Kartu Syariah berlogo MasterCard dan Kartu Kredit Wave n Go baik yang Kartu Utama atau pun Kartu Tambahan.

Baca juga: Pinjaman Bank CIMB Niaga Untuk Karyawan & Syarat

Selain itu, untuk jenis Kartu Kredit/Kartu Syariah berlogo Visa, juga bakal mendapatkan bebas iuran tahunan selama 2 tahun pertamanya sejak bergabung.

Jadi bagaimana? Apakah tertarik dengan penawaran yang diberikan oleh mereka?

Admin ATMnesia sendiri tertarik untuk memakainya buat bulanan. Namun takut khilaf sehingga malah kredit barang terus, saking murahnya bunga yang diambil.

Jenis Kartu Kredit CIMB Niaga

Kartu Kredit CIMB Niaga

CIMB Niaga sebagai sebuah perusahaan perbankan, telah mengeluarkan banyak jenis kartu kredit guna memenuhi permintaan nasabah mereka yang memiliki kebutuhan berbeda beda.

Baca juga: 6+ Cara Kredit Tanpa Agunan CIMB Niaga Dan Simulasi

Ada lebih dari 10 jenis kartu yang telah mereka keluarkan dengan berbagai macam kelebihanya masing masing.

Nah untuk lebih jelasnya, silahkan lihat penjelasan kami di bawah ini mengenai jenis kartu kredit CIMB Niaga:

1. MasterCard Platinum

Jenis kartu kredit CIMB Niaga yang pertama adalah Mastercard Platinum dari kelompok reguler. Sesuai dengan penjelasan saya di atas. Karena ini berloggo Mastercard, maka bebas biasa iuran tahunan.

Baca juga: CIMB Niaga Auto Finance & Cara Cek Angsuran Terbaru

Jadi dengan menggunakan kartu ini, Anda hanya fokus membayar bunga tanpa harus memikirkan iuran tahunan yang harus dibayarkan.

Sebagai informasi tambahan, bagi nasabah CIMB yang ingin memiliki kartu ini, maka minimal penghasilan yang harus dimiliki adalah Rp7.500.000/bulan.

2. JCB Indosat Ooredoo

JCB Indosat Ooredoo juga merupakan Kartu Kredit dari kelompok regular yang juga bebas biaya tahunan untuk pemegang kartu utama.

Sementara bagi pemegang kartu tambahan, bakal dikenai bebas biaya tahunan apabila melakukan transaksi ritel 2x dalam setahun. (Artinya minimal harus dipakai 2x dalam setahun)

Adapun untuk syarat pendapatan yang diajukan juga sama, yaitu minimal Anda harus memiliki penghasilan Rp7.500.000 per tahun dengan usia paling rendah 21 tahun dan paling tua 65 tahun.

3. Kartu Kredit Syariah Gold

Bagi nasabah CIMB yang beragam Islam dan ingin transaksinya bebas riba, maka bisa pilih jenis Syariah Gold untuk memenuhi pembiayaan Anda.

Dengan memakai kartu ini, transaksi kredit akan disesuaikan dengan akad akad yang benar. Sementara itu, untuk membuat kartu ini, maka penghasilan bulanan Anda harus diatas Rp3.000.000.

4. Kartu Kredit CIMB Niaga Gold

Sama seperti kartu yang lainya, selama periode promosi. Jenis kartu kredit ini bebas iuran tahunan selamanya. Pokoknya sampai peraturanya belum dirubah.

Nah untuk bisa mendaftar jenis kartu kredit Gold ini, maka anda diharuskan memiliki penghasilan paling rendah Rp3.000.000, berarti kalau misalkan Cuma Rp2.900.000, maka pengajuan tidak akan di ACC.

5. Kartu Kredit Classic

Salah satu produk kartu dari kelompok regular yang berikutnya adalah bernama kartu kredit Classic.

Tidak jauh berbeda dengan yang versi Gold, untuk mendaftar maka Anda perlu memiliki penghasilan di atas Rp3.000.000 dan sudah berusia 21 tahun.

Untuk bebas iuran tahunan, maka hanya selama batas promo masih berlaku.

6. Syariah Platinum

Syariah Platinum merupakan produk lanjutan yang versinya lebih tinggi dari Syariah Gold. Untuk yang versi platinum ini, anda bisa menikmati kartu kredit bebas biaya bulanan.

Selain itu, Anda juga bisa bebas membeli barang apapun dengan layanan kartu ini tanpa harus memikirkan akadnya halal atau haram.

Sebab sudah disesuaikan agar menjadi halal dan tidak riba.

Adapun untuk penghasilan yang perlu penuhi sebagai syarat adalah minimal Rp7.500.000 per bulan. Kalau kurang dari segitu, maka Anda tidak bisa membuat versi platinum.

Sebagai gantinya, mungkin Anda akan ditawarkan yang produk gold.

Limit Kartu Kredit CIMB Niaga

Kartu Kredit CIMB Niaga

Limit Kartu Kredit CIMB Niaga biasanya sekitar Rp3.000.000 sampai dengan Rp1.000.000.000. Namun dengan persyaratan tertentu, maka limit tersebut bisa diturunkan atau dinaikan ke atas 1M.

Baca juga: Call Center CIMB Niaga 24 Jam yang Bebas Pulsa Terbaru

Sebagai contoh, untuk jenis Mastercard Platinum memiliki limit Rp3 juta sampai dengan Rp100 juta. Adapun untuk limit 100 juta tersebut, biasanya akan diperoleh setelah Bank percaya dengan rekam jejak Anda.

Disclaimer: Beberapa produk kartu kredit, ada yang bebas iuran selamanya. Dan ada juga yang hanya sebatas promo. Jadi ketika suatu saat promo selesai, maka bebas iuranpun akan selesai.