7 Penyebab SMS Banking BNI Terblokir Dan Cara Mengatasi

SMS Banking BNI Terblokir

Jika nasabah menemui masalah layanan SMS Banking BNI terblokir, maka kalian harus segera mengatasinya. Dalam hal ini memang saldo nasabah tetap aman, tetapi kalian jadi tidak akan bisa untuk melakukan transaksi menggunakan HP. 

Salah ketik merupakan salah satu dari sekian penyebab yang kerap terjadi dan membuat transaksi SMS Banking BNI anda gagal. 

Oleh sebab itu teliti lah saat memasukkan format SMS Banking

Hal itu berguna agar anda dapat terhindar dari kesalahan transfer dan kegagalan.

Berikut akan diulas lebih lanjut terkait SMS Banking BNI terblokir beserta penyebab dan cara mengatasinya.

Simak selengkapnya di bawah ini !

Baca Juga : BNI Griya Multiguna: Simulasi, Bunga dan Tabel Pinjaman

SMS Banking BNI Terblokir

SMS Banking BNI Terblokir

Saat nasabah akan melakukan buka rekening BNI, nantinya kalian akan diberikan fasilitas berupa kartu ATM, layanan e Banking seperti m Banking, I Banking dan SMS Banking.

Namun sebelum kalian bisa menikmati layanan e Bankingnya, terlebih dahulu lakukan registrasi.

Dimana nasabah dapat mendaftar atau registrasi SMS Banking BNI dan m banking saat pembuatan rekening di ATM, sehingga tidak memakan banyak waktu.

Setelah proses registrasi selesai, nasabah dapat segera memakai layanan SMS Banking untuk bertransaksi. 

Namun perlu diketahui bahwa penggunaan dari SMS Banking tersebut tidak semuanya dapat berjalan lancar.

Melainkan ada kalanya nasabah mengalami masalah berupa SMS Banking BNI Terblokir atau gangguan lainnya.

Terdapat beberapa faktor penyebab dari SMS Banking BNI Terblokir diantaranya seperti :

Baca Juga : Penyebab Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus

1. Salah Memasukkan PIN

Masalah utama fitur SMS Banking yang terblokir dapat disebabkan karena nasabah salah memasukkan PIN sebanyak 3x berturut-turut saat bertransaksi. 

2. Memakai PIN Standar

SMS Banking BNI Terblokir juga dapat dilakukan otomatis oleh sistem pada saat nasabah membuka PIN yang terlalu sederhana. 

Contohnya PIN yang dibuat adalah 111111, 123456, 112233. PIN yang semacam itu mudah untuk ditebak oleh banyak orang.

3. Handphone (HP) Hilang

Penyebab dari SMS Banking BNI Terblokir lainnya karena HP nasabah hilang.

Dengan masalah semacam itu, para nasabah BNI yang memakai layanan SMS Banking dapat langsung memblokirnya dengan menghubungi call center BNI pada no 1500046. 

Cara Mengatasi SMS Banking BNI Terblokir

SMS Banking BNI Terblokir

Cara Mengatasi SMS Banking BNI Terblokir cukup mudah dilakukan, dimana akan terdapat beberapa opsi yang bisa kalian pilih.

Cara pertama, kalian dapat langsung menghubungi call center BNI di no 1500046 baik  melalui handphone ataupun no. PSTN. 

Sebelum menelepon untuk mengatasi blokiran SMS banking BNI siapkan KTP, buku tabungan, dan juga kartu ATM. 

Kekurangan dari mengatasi SMS banking yang terblokir melalui call center adalah kalian harus menyediakan pulsa jika meneleponnya memakai handphone. 

Karena pembicaraan akan berlangsung cukup lama dan anda akan dimintai beberapa data untuk verifikasi. 

Untuk cara lain yang bisa kalian lakukan dalam mengatasi SMS Banking BNI Terblokir adalah dengan mengunjungi kantor cabang bank BNI

Namun sebelumnya, siapkan beberapa persyaratan berikut ini :

Baca Juga : Cara Bayar Kartu Kredit BNI Via M Banking BCA Dan ATM

  • Kartu identitas (KTP, SIM, paspor, kartu pelajar, KK)
  • Buku tabungan (Untuk pengguna e statement Taplus Muda tidak diminta)
  • Kartu ATM (kartu debit BNI GPN atau kartu debit Mastercard)
  • No untuk SMS banking (Dapat memakai semua jenis provider.)

Adapun untuk langkah-langkahnya dapat kalian simak dibawah ini :

  • Kunjungi kantor cabang BNI terdekat.
  • Ambil no antrian layanan customer service.
  • Sampaikan bahwa anda akan membuka blokiran / ganti no. SMS banking BNI
  • Isilah formulir yang disediakan
  • Tunggu hingga proses selesai sekitar 15 menit.

SMS Banking BNI Terblokir Apakah ATM Juga Terblokir?

Pertanyaan mengenai SMS Banking Terblokir Apakah ATM Juga Terblokir cukup sering nasabah pertanyakan.

Perlu diketahui bahwa SMS Banking dan ATM adalah layanan yang berdiri terpisah.

Jadi jika SMS Banking anda terblokir atau diblokir maka tidak akan berpengaruh pada transaksi yang memakai kartu ATM.

Begitupun sebaliknya jika ATM terblokir atau disable maka dengan layanan SMS Banking  masih dapat melakukan transaksi.

Sehingga kartu ATM tersebut masih tetap aktif dan dapat dipakai untuk bertransaksi seperti biasa.

Penyebab Kenapa SMS Banking BNI Tidak Bisa Transfer

SMS Banking BNI Terblokir

Meskipun layanan SMS Banking ini sangat praktis dan mudah digunakan, namun tidak jarang dalam bertransaksi melalui SMS Banking BNI ini kerap mengalami gagalnya transaksi atau tidak bisa transfer.

Terdapat beberapa kemungkinan yang membuat transaksi SMS Banking BNI  gagal, diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Kesalahan nasabah saat memasukan kode Bank.
  2. Kesalahan pengetikan format transaksi.
  3. Jaringan SMS Banking BNI yang sedang offline
  4. Kesalahan dalam memakai huruf besar / huruf kecil.
  5. Kesalahan dalam memasukan no. rekening tujuan.
  6. Adanya jaringan yang buruk.
  7. Nomor yang dipakai belum di validasi pihak Bank.
  8. Pulsa habis atau sedang dalam masa tenggang.

Baca Juga : Cara Buka Blokir ATM BNI Lewat Mobile Banking

Namun jika nasabah mengalami server error, maka tunggulah beberapa saat sebab permasalahan tersebut sebenarnya sudah diatasi oleh pihak bank beserta provider

Jika jika cara di atas tidak berhasil, silahkan hubungi call center BNI di 1500046 guna meminta bantuan atas permasalahan ini.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait SMS Banking BNI terblokir beserta penyebab dan cara mengatasinya.

Sekian dan terimakasih.