2+ Cara Deposito CIMB Niaga dan Syarat Paling Lengkap

Deposito CIMB Niaga

Deposito CIMB Niaga merupakan salah satu produk yang bisa Anda gunakan untuk menabung uang dengan periode tertentu di dalam Bank tersebut.

Namun bedanya nabung secara deposito, nanti Anda akan mendapatkan uang kembalian sejumlah yang sudah ditentukan.

Dengan syarat Anda sudah memenuhi apa saja yang menjadi kewajiban Anda sebagai pihak penabung, baru nanti uang Anda dikembalikan berikut imbal hasilnya.

Jadi ini jelas berbeda sekali dengan model tabungan biasa seperti Tabunganku CIMB Niaga, ini berbeda produk.

Deposito CIMB Niaga

Deposito CIMB Niaga

Deposito CIMB Niaga adalah tabungan berjangka yang dikeluarkan oleh Bank CIMB, guna membantu para nasabah yang ingin berinvestasi dengan aman dengan tetap mendapatkan keuntungan dari tabungan yang ia simpan.

Baca juga: 3+ Cara Mengecek Nomor Rekening CIMB Niaga Terlengkap

Adapun untuk imbalan hasil dari Deposito, biasanya diberlakukan sistem persen. Rata rata untuk berbagai jenis Deposito CIMB, bunganga sekitar 2,5% – 3%.

Jadi tiap tahunya, Uang Anda jika di simpan di Deposito, akan bertambah jumlahnya sekitar 2,5% – 3% tiap tahun.

Oleh sebab itu, dengan sistem semacam ini, maka intinya semakin banyak uang yang Anda depositkan, maka keuntungan yang diperoleh jadi makin besar.

Anda tidak perlu khawatir jika tidak memiliki rupiah yang banyak. Sebab Bank CIMB Niaga menyediakan berbagai pilihan mata uang lain untuk di buat simpanan berjangka.

Nah, mata uang yang dimaksud antara lain IDR, USD, GBP, SGD, AUD, CAD, NZD, JPY, dan HKD.

Sementara itu, untuk jenis jenis Depositonya juga ada banyak. Berikut jenis jenis Deposito CIMB Niaga;

  1. Deposito Berjangka. Jika Anda memilih menggunakan yang ini, maka setoran awal Deposito adalah Rp8.000.000 dengan jangka waktu penguncian 1 -12 bulan.
  2. Deposito Xtra. Apabila Anda memilih ini, maka uang yang bisa disimpan mulai dari 25 juta dan maksimal 10 miliar dengan jangka 3 -12 bulan.
    Menariknya, sistem Deposito Xtra memiliki sistem yang bunganya akan diberikan di awal.
  3. Deposito Bank CIMB Niaga Clicks. Jenis deposito yang ini adalah yang paling mudah pendaftaranya, sebab bisa online dan setoran terendah adalah Rp8.000.000.
  4. Deposito iB Berjangka. Kalu jenis Deposito iB adalah diperuntukan untuk muslim yang menggunakan sistem syariah.

Cara Deposito CIMB Niaga

Deposito CIMB Niaga

Untuk melakukan Deposito di Bank CIMB, bisa dilakukan dengan datang langsung ke kantor maupun melakukan pendaftaran secara online.

Baca juga: 9+ Cara Buka Rekening CIMB Niaga Online & Syarat Terbaru

Nah kalau ke kantor Bank kan tinggal bawa persyaratan dan temui pihak CS. Lalu bagaimana dengan pendaftaran Online?

Berikut Cara Deposito CIMB Niaga lewat OCTO Mobile:

  1. Buka OCTO Mobile
  2. Kemudian Login ke aplikasi
  3. Tap pada BUKA REKENING PERTAMA SAYA
  4. Tap menu DAFTAR & INVESTASI
  5. Pilih yang DEPOSITO BERJANGKA
  6. Lantas dari daftar, pilih salah satunya. Misal DEPOSITO BERJANGKA
  7. Masukan Nominal Deposito dan Jangka Waktu Penyimpanan
  8. Baca Syarat dan Ketentuan, kalau setuju, klik Centang
  9. Konfirmasi ulang mengenai jumlah Deposito beserta jangka waktunya
  10. Jika sudah benar, Klik KONFIRMASI
  11. Masukan PIN M-Banking kamu
  12. Tunggu sampai muncu notifikasi berhasil

Tapi perlu Anda ingat, kalau mau pakai layanan ini maka Anda sudah harus memiliki M-Banking. Kalau belum, silahkan lihat cara daftar CIMB Niaga Mobile Banking.

Oh ya sebenarnya, selain melalui Mobile Banking. Kamu juga bisa daftar online lewat website loh. Untuk tata cara Deposito Bank CIMB Niaga lewat OCTO Clicks adalah sebagai berikut:

  1. Buka Link www.octoclicks.co.id
  2. Kemudian Login
  3. Pilih DAFTAR & INVESTASI
  4. Tap yang DEPOSITO BERJANGKA
  5. Lantas dari daftar yang muncul, pilih salah satunya. Contoh DEPOSITO BERJANGKA
  6. Masukan Nominal Deposito dan Jangka Waktunya
  7. Baca Syarat dan Ketentuan
  8. kalau setuju, CENTANG
  9. Masukan Kode OTP yang dikirimkan
  10. Apabila berhasil, biasanya akan muncul pemberitahuanya.

Bagi yang belum memiliki akunya, silahkan cek di cara daftar Internet Banking CIMB Niaga.

Syarat Deposito CIMB Niaga

Deposito CIMB Niaga

Untuk bisa menikmati program investasi uang lewat Deposito, maka diperlukan beberapa syarat yang harus kamu penuhi.

Baca juga: 9+ Digital Lounge CIMB Niaga & Jam Operasional Harian

Berikut beberapa syarat Deposito Bank CIMB Niaga yang perlu disiapkan:

  1. Kepemilikan Rekening CIMB Niaga
  2. Kartu Identitas diri (KTP, NPWP, dll)
  3. Mengisi Formulir yang diperlukan
  4. Menyetorkan sejumlah uang sebagai simpanan
  5. Khusus pendaftaran online, harus memiliki M-Banking dan I-Banking

Setelah ke-5 syarat di atas berhasil kamu penuhi, silahkan daftar sesuai rencana Anda.

Deposito CIMB Niaga Minimal Berapa

Ketik Anda ingin melakukan Deposito, maka harus mau mengikuti aturan dari pihak Bank. Adapun aturan yang biasanya juga diikut seratakan adalah terkait minimal simpanan.

Baca juga: Kode OVO CIMB Niaga dan Cara Transfer Termudah

Nah berikut ini Minimal Deposito Bank CIMB Niaga sesuai jenisnya

  1. Deposito Berjangka minimal simpanan adalah Rp8.000.000
  2. Deposito Xtra minimalnya ialah Rp25.000.000
  3. Deposito Clicks ialah Rp.8.000.000

Nah dengan nominal deposito yang berbeda, tentunya itu mengindikasikan kalau masing masing jenis deposito tidak sama dan memiliki kelebihan dan kekurang masing masing.